fbpx
Ngontrak atau beli Rumah?

Ngontrak atau beli Rumah?

Bagi banyak pasangan muda atau bahkan lajang yang sudah bekerja, ide tentang hidup di hunian sendiri sudah mulai menjadi hal-hal yang harus sudah mulai dipikirkan dan direncanakan. Anda tidak ingin selamanya bergantung pada orang tua, kan? 

Hidup di hunian sendiri akan membuat kita lebih mandiri karena akan banyak hal yang sebelumnya sudah satu paket diurus oleh manajemen rumah tangga orang tua, harus mulai kita pikirkan saat kita tinggal di hunian sendiri. Anda yang nge-kost saat sekolah atau kuliah pasti sudah merasakan sebagian kecil dari banyak-nya hal yang harus kita persiapkan baik one-time atau secara rutin, jika kita memiliki hunian sendiri.

Hal seperti merencanakan belanja bulanan untuk keperluan mandi, masak dan makan, mungkin sudah biasa bagi anak kost. Namun menyiapkan hal extra seperti pajak tahunan  Bumi dan Bangunan, tagihan bulanan listrik & air, tagihan bulanan telepon, iuran lingkungan harus sudah mulai dipikirkan sendiri oleh pemilik hunian sendiri. Oleh karena itu, memiliki hunian sendiri tentu akan membantu anda menjadi lebih mandiri.

Keuntungan lain dari memiliki hunian sendiri selain melatih kita menjadi lebih mandiri adalah kebebasan dalam mengurus rumah tangga. Contoh kecil adalah bagaimana menerapkan gaya parenting yang belum tentu sesuai dengan cara orang tua kita dalam mengasuh anak-anak kita. Kakek atau Nenek akan cenderung memanjakan cucu-cucu nya, dan gaya asuh yang memanjakan tersebut akan berakibat tidak baik di jangka panjang. Jika kita memiliki hunian sendiri, kita akan lebih bebas menerapkan gaya asuh yang sesuai dengan prinsip parenting yang kita anut.

Mengontrak adalah pilihan tepat bagi anda yang mobile dan dinamis

Ngontrak atau beli?

Pertanyaan kedua setelah anda memutuskan untuk memiliki hunian sendiri biasanya adalah mengenai keputusan untuk mengontrak rumah atau beli. Keputusan ini tidak hanya bergantung pada kemampuan finansial anda tapi juga pada situasi anda, dan gaya hidup anda dan keluarga.

Beberapa orang memang lebih memilih untuk membeli rumah dengan alasan daripada uang-nya untuk membayar kontrakan lebih baik digunakan untuk membayar cicilan rumah. Ada juga yang memilih untuk membeli rumah karena alasan sosial. Dengan memiliki rumah sendiri, anda akan terkesan lebih stabil secara keuangan. Bagi anda yang lajang memiliki rumah sendiri tentu saja akan meningkatkan poin anda di mata calon pasangan dan calon mertua.

Alasan di atas adalah alasan yang masuk akal. Namun tentu saja tidak bisa diaplikasikan untuk semua orang dan kondisi.

Bagi keluarga yang sering berpindah pindah lokasi, mengontrak rumah bisa menjadi keputusan yang lebih bijak. Karena dengan mengontrak rumah, anda terbebas dari banyak kerepotan saat anda akan berpindah lokasi. Dengan mengontrak anda tidak harus repot dengan urusan menjual kembali rumah yang sudah anda beli. Seperti kita tahu, begitu banyak nya hal yang harus di urus dan biaya yang dikeluarkan saat anda akan membeli dan menjual rumah seperti pajak jual beli, fee agensi, dan lain sebagainya. Belum lagi jika anda sudah harus segera berpindah ke tempat yang baru, proses penjualan menjadi tergesa-gesa dan seringkali membuat harga jual menjadi lebih murah dari seharusnya.

Ada juga pribadi yang lebih memilih mengontrak atau menyewa rumah dengan pertimbangan yang lebih strategis. Orang seperti ini biasanya ingin tetap memiliki banyak opsi dan fleksibel dalam hidupnya, karena dengan memiliki rumah kita akan terikat dengan suatu lokasi. Misalnya anda sudah memutuskan membeli rumah di Jakarta, namun beberapa bulan kemudian ada tawaran pekerjaan dengan prospek yang lebih cerah dari sisi karir dan gaji di kota Tangerang. Tentu saja kondisi ini akan membuat anda lebih sulit mengambil keputusan karena anda sudah terikat dengan rumah yang sudah anda beli. Bagi yang mengontrak, keputusan akan jauh lebih mudah, karena anda tinggal pindah kontrakan dari Jakarta ke Kontrakan di Tangerang.

Contoh lainnya adalah mengenai sekolah Anak. Dengan mengontrak rumah anda bisa lebih fleksibel mencari hunian yang terdekat dengan sekolah terbaik untuk anak di tiap jenjang pendidikannya. Sekolah SD terbaik bisa saja ada di Tangerang kecamatan tertentu, namun untuk jenjang SMP boleh jadi berada di kecamatan Tangerang yang lain. Jika anda mengontrak, anda dapat dengan mudah berpindah dari satu kontrakan Tangerang yang satu ke Kontrakan tangerang yang lain. Dengan demikian anda tetap bertempat tinggal di Tangerang, bekerja di tangerang, namun jarak tempuh sekolah anak anda akan lebih dekat, sehingga anak anda tidak lelah di jalan dan anda lebih menghemat ongkos transport untuk anak anda.

Kelebihan lain dari keputusan untuk mengontrak adalah dengan mengontrak anda lebih punya pilihan memilih lokasi strategis dengan fasilitas yang baik. Jika anda memilih membeli rumah, belum tentu lokasi rumah dengan harga beli terjangkau yang sesuai dengan kocek anda, dekat dengan lokasi anda bekerja dan memiliki fasilitas yang anda inginkan seperti jaringan internet fiber optik berkecepatan tinggi. Dengan mengontrak, anda bisa langsung survey lokasi di daerah yang dekat dengan tempat anda bekerja, dan memiliki fasilitas lengkap seperti internet sehingga anda bisa dapat lebih menghemat pengeluaran internet untuk keluarga.

Kontrakan terjangkau di Tangerang dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis

Pilihan mengontrak atau membeli rumah memang kembali kepada kondisi masing-masing. Namun bagi anda yang lebih memilih untuk mengontrak dengan pertimbangan-pertimbangan yang sudah dijabarkan di atas ataupun dengan alasan anda sendiri, anda haruslah mencari kontrakan yang memenuhi kriteria minimal seperti kenyamanan, kebersihan, fasilitas dan lokasi yang strategis.

Bagi anda yang hendak mencari kontrakan di area Tangerang, khususnya area pasar bengkok, pinang, pinang griya, ciledug indah, anda dapat mempertimbangkan beberapa listing kontrakan di web site ini, seperti Kontrakan Alamanda Pinang https://kontrakan-tangerang.com/kontrakan-alamanda-pinang yang berlokasi dekat Pasar bengkok, atau Kontrakan Singkam 36 yang berlokasi di area Kunciran Gempol.

Keduanya menawarkan fasilitas kontrakan yang luas, terdiri dari 3 sekat ruang tamu, ruang tidur, kamar mandi, dapur. Dan yang lebih menarik, kedua kontrakan ini memiliki WIFI unlimited. Di dunia yang semakin digital saat ini, semua anggota keluarga tentu membutuhkan akses ke Internet setiap saat, dan memilih kontrakan dengan fasilitas WIFI adalah pilihan tepat agar seluruh anggota keluarga tetap stay on-line dan tentu saja berhemat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Verified by MonsterInsights